Sabtu, 27 Maret 2010

TIPS OBAT HERBAL BAGIAN 5

  • HABATUSSAUDAH

  • img
  • "Konsumsi jintan hitam (Habbatussauda) bisa membantu pria yang libidonya kurang serta jantung kurang sehat. Karena dalam jintan hitam terdapat kandungan seng yang tinggi yang bisa memproduksi free testosteron (hormon testosteron yang aktif)."

  • img
  • "Banyaklah bergerak untuk menghambat proses penuaan. Banyak aktivitas fisik membuat DNA telomeres lebih lama memendek karena semakin cepat telomeres memendek akan semakin cepat proses penuaan yang terjadi."

  • img
  • "Kurangi sodium yang banyak terdapat pada makanan asin dan makanan kaleng jika ingin memulai mengurangi berat badan. Sodium bersifat mengikat air dalam tubuh dan membuat perut terlihat lebih bergelambir."

  • img
  • "Atasi rambut rontok dengan menggunakan kuning telur yang ditambah dengan campuran lemon karena protein yang terkandung di dalamnya membantu merawat kantung rambut (follicle) untuk mengganti rambut yang rontok."

  • img
  • "Bersepeda bisa meningkatkan dan mempertahankan mobilitas atau pergerakan sendi penderita rematik. Bersepeda baik bagi penderita penyakit rematik karena tidak menimbulkan dampak stres pada sendi."

  • img
  • "Ketahui kerja jantung dengan duduk di lantai lalu kaki diluruskan ke depan dengan jari kaki mengarah ke atas. Setelah itu cobalah menjangkau dan menyentuh ujung jari kaki dengan tangan. Jika Anda cukup fleksibel menyentuh jari kaki artinya jantung Anda masih sehat."

  • img
  • "Buah delima (pome) mengandung antioksidan yang membantu mencegah penyumbatan pada pembuluh darah arteri dan menghambat kanker prostat. Delima mengandung vitamin A, C, dan E serta asam folat yang penting pada tahap awal kehamilan."

  • img
  • "Jangan buang biji tomat karena gel alami dalam biji tomat membuat sirkulasi darah sehat dan mencegah pembekuan darah. Tiga jam setelah mengonsumsi biji tomat, aliran darah dalam tubuh akan berjalan dengan sangat lancar yang efeknya berlangsung selama 18 jam. Jika ingin membuat jus tomat, sebaiknya jangan pisahkan bijinya."

Sumber : http://health.detik.com

0 komentar:

Posting Komentar